(Artikel) PORSINARA Binus @Malang 2018!

PORSINARA BINUS @MALANG 2018!


        Beberapa waktu lalu, di Binus @Malang diadakan kegiatan Porsinara (Pekan Olahraga dan Seni Bina Nusantara). Porsinara adalah salah satu ajang perlombaan non akademis dibidang olahraga antar fakultas maupun prodi. Pertandingan yang diadukan adalah pertandingan basket dan futsal. Tahun ini adalah tahun pertama diadakannya kegiatan ini tepatnya tanggal 22–23 September 2018 lalu. Pertandingan futsal diadakan pada hari pertama sedangkan pertandingan basket diadakan pada hari berikutnya.

        Pertandingan futsal dimulai pukul 08.00. Pertandingan ini berjalan cukup lancar hanya saja pada awalnya tidak banyak suporter yang hadir untuk mendukung tim yang akan bertanding. Jadi suasana di awal terlihat sangat sepi. Tapi tidak lama kemudian datang juga para suporter baik dari Binusian 2021 dan 2022. Walaupun jumlah suporter yang hadir tidak banyak, tidak berarti suasana di lapangan sepi namun justru sebaliknya para supporter menyuarakan yel-yel yang dibuat secara mendadak pada hari itu demi mendukung tim pilihan mereka. Mereka tampak antusias untuk mendukung tim mereka. Dan pertandingan mulai diadu dan semua tim berusaha sebaik mungkin untuk membawa kemenangan pada prodinya masing-masing.

        Setelah seluruh tim saling menyisihkan satu sama lain, akhirnya pertandingan final pun tiba dan menjadi puncak dari acara Porsinara ini. Tim yang berhasil hingga babak final adalah IT 2022 melawan Ilkom-PR 2021-2022. Final ini menjadi semakin seru ketika tim Ilkom-PR 2021- 2022 tertinggal tiga poin pada babak pertama. Suporter tim IT 2022 dan tim Ilkom-PR 2021- 2022 saling berbalas-balasan yel-yel untuk mendukung tim mereka. Kemudian babak kedua pun dilanjutkan tim Ilkom-PR 2021-2022 berusaha mengejar ketertinggalan mereka. Tim IT 2022 pun juga tidak kalah mempertahankan kedudukannya. Namun sayangnya pertahanan itu berhasil dibobol oleh tim Ilkom-PR 2021-2022. Mereka berhasil mencetak tiga gol di babak kedua. Skor pun menjadi seri dan dilanjutkan dengan pinalti. Pada saat pinalti para supporter menyaksikannya dengan serius karena dari pinalti ini lah yang akan menentukan siapa yang akan menjadi pemenang Porsinara tahun ini. Dan ternyata pemenangnya adalah tim Ilkom-PR 2021- 2022 dengan tambahan dua gol saat pinalti. Dengan kemenangan ini, pertandingan futsal pada hari itu dinyatakan selesai. (afr)

Credit : Gading Cendana Putra




KEGIATAN PANORAMA